Ini Kelebihan dan Kekurangan Tiktok Ketika Digunakan

kelebihan dan kekurangan Tiktok

DHADigital.com - Tiktok adalah salah satu sosial media terbaru yang sedang naik daun, viral dan banyak yang menggunakan mulai dari anak-anak, remaja, hingga dewasa. 

Cara kerja Tiktok dianggap lebih menyenangkan karena beberapa hal, terutama sistem FYP nya. Tentu saja ada kelebihan dan kekurangan Tiktok tergantung dari bagaimana menggunakannya.

FYP adalah singkatan dari For Your Page atau halaman untuk kamu, akan muncul video trending dan video yang sesuai minat kamu karena terbaca algoritma. 

Video yang muncul di FYP berasal dari semua video dari akun yang menguploud disesuaikan dengan minat atau kesukaan kamu. Sedangkan video dari akun yang kamu follow muncul di bagian Following atau Mengikuti

Contoh algoritma FPY misalnya jika seseorang membuka akun Tiktok dia suka drama korea maka akan sering muncul konten drama korea, orang yang suka konten joget maka di FYP akan sering muncul konten joget-joget dll.

Ini Kelebihan Tiktok

1. Sistem FYP Menyesuaikan Minat Penggunanya

Sistem algoritma Fyp semakin menyesuaikan dengan minat dan karakter seseorang ketika membuka akun tiktok mereka merasa betah.

Misalnya seorang anak yang ketika menonton Tiktok suka konten kartun, mainan atau game, maka di FYP akan selalu muncul video-video kartun, mainan, dan game.

Jadi jika ada pengguna Tiktok suka dengan konten yang baik seperti pendidikan, nasehat, ceramah, tutorial, maka akan sering muncul video-video bermanfaat semacam itu.

FYP di akun seseorang berbeda-beda , tidak selalu yang trending bisa muncul, karena sistem FYP lebih mengutamakan minat akun si pengguna.

Rahasia Cara FYP di Tiktok Harus Terapkan Ini

2. Peluang untuk Menjadi Konten Kreator

Tiktok saat ini menjadi sosial media yang paling mudah mendapatkan view. Jadi kesempatan bagi semua orang yang ingin masuk menjadi konten kreator bisa mulai dengan Tiktok.

Banyak orang punya bakat yang bermanfaat bagi orang lain, bisa membagikan video. Misalnya seseorang yang punya ketrampilan memasak, melukis, atau mengajar bisa membuat konten di Tiktok.

Karena sistem FYP tadi, secara otomatis konten kamu akan dicarikan penonton yang paling sesuai.

3. Membuat Video Lebih Mudah

Tiktok tidak membatasi apa saja jenis video, gambar, atau tulisan. Mau jenis video berkualitas bagus, atau jelek direkam dari hp bukan menjadi faktor penentu view. Inilah kelebihan Tiktok dibandingkan dengan media sosial lain.

Penentu view adalah apakah konten tersebut menarik penonton atau tidak. Meskipun hanya tulisan quote jika banyak orang membaca dan suka itu bisa menjadi FYP.

Ini peluang bagi semua yang cukup modal kamera dan hp, jika bisa kreatif membuat video yang menarik maka akan lebih mudah mendapatkan penonton.

4. Disediakan Lagu untuk Lebih Menarik

Fitur Tiktok sejak awal mula muncul adalah lagu-lagunya, awalnya seseorang memposting gerakan mengikuti musik, sampai sekarang dikenal dengan lagu trending. 

Tapi sekarang lagu bisa digunakan untuk video apa saja, tidak harus joget. Bahkan banyak hanya sekedar gambar, tulisan bisa menggunakan lagu.

Koleksi musik dan lagu di Tiktok sangat banyak sekali, bahkan bisa dengan mudah menemukan di bagian pencarian.

5. Bermanfaat Bagi Pebisnis

Tiktok saat ini sudah bisa menjadi tempat pebisnis menjual barang di Tiktok shop, menawarkan dagangan dengan konten, dan ada sarana live streaming untuk langsung jualan.

Sistem affiliate yang memberikan peluang bagi pebisnis mendapatkan promosi dari influencer konten kreator, dan kesempatan kreator mendapatkan komisi dari afiliasi jualan produk orang.

Tiktok shop yang bisa menjadi marketplace para pebisnis menjual barang mereka, promosi dengan konten video, live, promosi Tiktok, dan juga diskon khusus yang diberikan oleh Tiktok.

Ini Kekurangan Tiktok

1. Membuat Lupa Waktu

Scroling Tiktok sering sekali membuat orang lupa waktu, ini sangat tidak bagus jika terjadi kepada semua orang jika sampai menyebabkan pekerjaan tertunda, pekerjaan berantakan hanya karena asik scrol Tiktok.

Sistem FYP banyak yang mengatakan bisa membuat "kecanduan" seseorang terus menerus scorling karena rasa ingin terus mendapat konten yang mereka sukai.

2. Konten Vulgar Masih Banyak

Meskipun Tiktok sudah berusaha memberantas konten vulgar, tetapi di era sekarang semakin bebas berkreasi banyak wanita yang menganggap itu biasa saja.

Ini sangat bahaya bagi pengguna remaja pria yang masih dibawah usia jika sampai dia sering melihat konten semacam ini, karena sistem FYP akan memunculkan video yang sesuai dengan minatnya.

3. Rawan Posting Video Privasi

Ini menjadi fenomena yang sangat disayangkan, banyak orang tidak sadar menguploud video yang seharusnya itu privasi, misalnya seperti masalah rumah tangga, pertengkaran, atau kegiatan pasangan.

Tidak sedikit yang justru bangga membuat konten privasi mereka yang itu seharusnya tidak dipertontonkan kepada publik, hanya karena ingin banyak view.

Bagi orang tua harus selalu mengawasi anak-anak ketika menggunakan Tiktok karena terkadang anak-anak tidak sadar apa yang mereka uploud.


Kesimpulan
Jadi inilah kelebihan dan kekurangan Tiktok jika digunakan. Sebaiknya menggunakan dengan cara bijak dan mengambil manfaat sisi baik untuk usaha, bisnis, berbagi edukasi yang bermanfaat.

Batasi menggunakan jangan sampai menghabiskan waktu hanya untuk Tiktokan, jangan terbawa arus yang negatif, dan awasi jika anak-anak kamu saat menggunakan.

Alifannuur Al Azhar

Sejak tahun 2012 merasa suka dan cocok berkecimpung di ranah SEO dan Digital Marketing untuk bisnis dan usaha. Berbagi ilmu agar menjadi bermanfaat.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال