DHADigital.com - Jika kamu baru saja memulai bisnis dan sedang menjalankan kegiatan pemasaran atau marketing, mungkin kamu tahu tentang marketing funnel yang dimulai dari tahap awareness.
Jaman dulu strategi brand awareness ini banyak dilakukan oleh merek-merek terkenal yang sering iklan di televisi sehingga suatu produk baru cepat dikenali oleh masyarakat. Ketika masyarakat sudah kenal kemudian produknya di distribusikan ke toko-toko maka akan lebih mudah diterima oleh konsumen.
Itu salah satu contoh gambaran tentang proses pemasaran di tahap brand awareness. Sebagai tujuan pemasaran sebuah bisnis ingin membuat merek dikenal dan diterima ketika dipasarkan maka perlu melakukannya.
Pengertian Marketing Brand Awareness
Kegiatan marketing di tahap brand awareness adalah proses pemasaran yang bertujuan agar banyak orang atau calon konsumen tahu tentang produk, layanan, dan merek. Semakin banyak orang tahu produk dan mereknya maka semakin berhasil pemasarannya.
Kita pasti ingat 10 tahun lalu tentang merek hp Xiomi, merek baru yang masih asing muncul di era orang pakai Samsung, LG, dan Sony.
Strategi pemasaran brand awareness sangat diperlukan di awal, orang tidak akan berminat membeli apalagi Xiomi ini produk baru dari China. Tapi pada akhirnya sukses bisa diterima oleh banyak pengguna.
Mengapa Brand Awareness itu Penting?
Karena menurut penelitian 8 dari 10 orang jika memilih suatu produk akan memilih yang merek nya sudah mereka kenali. Jadi dengan terus melakukan marketing brand awareness secara tidak langsung akan meningkatkan penjualan.
Kegiatan Marketing dengan Tujuan Brand Awareness
1. Influencer Marketing
Manusia lebih percaya dengan manusia yang punya popularitas dan terkenal. Salah satu langkah paling efektif jika suatu merek baru ingin dikenal dan diterima oleh masyarakat harus menunjukkan merek tersebut dipakai oleh seseorang.
Salah satu contoh influencer marketing dilakukan oleh merek Mito dengan produk peralatan dapur elektronik. Mereka banyak sekali menggunakan influencer masak yang mempunyai banyak pengikut di sosial media, Instagram, Youtube dan Tiktok.
Para influencer ini bertugas membuat konten video yang menarik dengan menggunakan alat masak merek Mito, tanpa harus menawarkan jualan.
2. Membuat Konten Menarik
Menjalankan bisnis di era digital wajib punya konten di sosial media, website dan Youtube. Sekarang yang sedang banyak disukai adalah konten Tiktok, Instagram, dan Youtube.
Dengan membuat konten yang menarik dan bermanfaat, suatu brand bisa lebih banyak mendapatkan perhatian oleh penonton secara organik.
Memang ada tantangan sendiri jika sebuah bisnis untuk bisa membuat konten yang menarik, karena jika sebuah konten sudah terlihat sebagai iklan, biasanya kebanyakan orang tidak tertarik untuk melihat.
Konten yang menarik dan disukai akan lebih mungkin viral sehingga lebih banyak mendapatkan penonton secara organik.
Pentingnya Content Creator dalam Pemasaran Online
3. Iklan Display
Banyak pilihan untuk menayangkan iklan display baik secara online maupun offline. Secara online bisa lebih murah dengan iklan di Google Display Network, Youtube, dan Instagram Ads
Menggunakan kampanye online lebih bisa mengatur anggaran dana dari yang paling murah hingga mahal. Selain itu juga setiap platform iklan ada data yang jelas untuk target jangkauan awareness.
Sedangkan menggunakan cara offline seperti iklan di papan iklan billboard di pinggir jalan, sponsor di tempat yang ramai juga sangat bagus karena akan lebih mudah dilihat banyak orang.
4. Mengadakan Event
Mengadakan event juga sangat bagus untuk cepat meningkatkan kesadaran orang tentang suatu brand dan produk.
Sebuah brand yang mampu mengadakan event khusus yang menarik banyak pengunjung biasanya akan cepat dikenal, bahkan pengunjung yang datang akan sesuai target market.
Brand menjadi sponsorship event utama, sebagai contoh yang sering melakukan adalah Pocari Sweat merek minuman ion ini aktif mengadakan event olahraga seperti lomba lari.
5. Traffic Organik
Salah satu marketing brand awareness yang sangat bisa dilakukan di era digital adalah membangun semua media digital untuk mendatangkan pengunjung secara organik.
Pada tahun 2017 Dekoruma adalah salah satu contoh yang sukses memanfaatkan semua media digital mulai dari website yang di optimasi SEO sehingga pengunjungnya banyak.
Akun Youtube yang menayangkan video-video dekorasi rumah dan desain interior, dan Instagram yang memposting foto-foto bagus dan menarik.
Karena kontennya bagus dan menarik maka banyak orang secara organik jadi mengikuti dan tahu tentang Dekoruma.